Selasa

Cegah Flu Babi Dengan Menjaga Kebersihan

Yogyakarta - Ancaman flu babi telah meresahkan diberbagai kalangan masyarakat Internasional. Flu babai disebabkan oleh Influenzarius A subtipe, hasil penelitian dari Amerika Serikat dan Meksiko mengatakan penyebab adanya flu babi adalah subtipe H1N1. Untuk mencegah terkena penyakit flu babi adalah salah satunya dengan menjaga kebersihan dalam kehidupan kita sehari-hari.

Flu babi telah menghantui kehidupan masyarakat Internasional pada umumnya, karena virus ini sangat berbahaya jika terkena pada manusia. Hasil penelitian dari Amerika Serikat dan Meksiko mengatakan penyebab adanya flu babi adalah subtipe H1N1, virus ini merupakan jenis orthomyxoviridae yang biasanya menyerang pada babi. Virus flu babi ini menyerupai flu burung yang sempat mewabah di Indonesia. Flu babi pada awalnya muncul karena adanya interaksi antara manusia dengan babi yang telah terinfeksi virus tersebut. Virus flu babi ini cepat sekali menular kepada manusia lainnya, dan gejalanya adala seperti demam, batuk, bersin, nafsu makan berkurang, tenggorokan kering, nyeri, pusing, menggigil, dan cepat lelah. Ada juga pasien yang samapai diare danmuntah-muntah akibat virus babi ini. Orang yang sering berinteraksi dengan babi sangat beresiko terkena virus babi tersebut. Penulran virus ini melalui tangan yang sudah terinfeksi, bukan melalui makanan atau produk yang berasal dari babi. Salah satu pencegah terkena virus babi adalah menjaga kebrsihan kita sehari-hari,menutup hidung dan mulut dengan tisu jika batuk atau bersin lalu segera dibuang, cuci tangan dengan sabun atau pembersih yang beralkohol, hindari kontak fisik dengan penderita flu, jika sedang flu hindari berpergian karena virus akan sangat mudah masuk kedalam tubuh manusia. Di Indonesia memang belum terjangkit penyakit flu babai akan tetapi tidak ada salahnya warga dianjurkan untuk mengantisispasi sebelum tertular dengan menjaga kebersihan sehari-hari, karena wabah virus flu babi kini sudah merangkul wilayah Asia.(keepers-novita)

1 komentar:

Powered By Blogger